Parepare Komitmen Kendalikan Sampah Plastik

Komentar Dinonaktifkan pada Parepare Komitmen Kendalikan Sampah Plastik

JAKARTA — Pemerintah Kota Parepare dalam upaya mendukung dan mensukseskan Indonesia Bersih, akan memulai dari internal pemerintahan.

Wali Kota Parepare, Dr HM Taufan Pawe menekankan, untuk meminimalisir sampah plastik, dimulai dari internal Pemda dalam acara-acara rapat.

Itu dengan cara meminimalisir penggunaan botol plastik pada setiap acara atau kegiatan di Pemerintah Kota Parepare.

Wali Kota Taufan Pawe sudah menyampaikan itu pada jajarannya di awal coffee morning tahun 2019.

“Kebijakan pengurangan sampah plastik dimulai dari pelaksanaan coffee morning yang sudah tidak menyediakan air kemasan botol atau gelas plastik. Tetapi sudah diganti dengan gelas kaca,” ungkap Taufan Pawe di sela-sela Rakernas Indonesia Bersih di Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan, Jakarta, Kamis, 21 Februari 2019.

Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Parepare, sementara menyusun surat edaran tentang pengurangan sampah plastik, yang diberlakukan dalam waktu dekat ini.

Itu ditujukan kepada semua instansi pemerintah, BUMD/BUMN, instansi Polri dan TNI, instansi vertikal, dan swasta

Plt Kepala Bappeda Parepare, Zulkarnaen yang juga berada di Jakarta, mengatakan Bappeda berperan dalam merumuskan kebijakan persampahan dan mengkoordinasikan dengan SKPD terkait.

“Itu melalui kebijakan yang diterapkan di RPJMD, Renstra, dan diaplikasikan di APBD Kota Parepare,” kata Zulkarnaen. (*)