Pemkot Parepare Serahkan KUA-PPAS 2016

Komentar Dinonaktifkan pada Pemkot Parepare Serahkan KUA-PPAS 2016

Parepare – Sekretaris Daerah Kota Parepare Mustafa Mapangara mewakili Walikota Parepare DR. HM Taufan pawe SH, MH menyerahkan dokumen Kebijakan Umum Anggaran Prioritas Plafon Anggaran Sementara (KUA-PPAS) APBD Perubahan Tahun Anggaran 2016 kepada pihak legislatif, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Parepare, Kamis (15/09).

Penyerahan KUA-PPAS tersebut dilakukan melalui Rapat Paripurna DPRD Kota Parepare di Aula Utama DPRD Parepare yang dihadiri para anggota DPRD, para pimpinan SKPD lingkup Pemerintah Kota Parepare, para lurah dan camat, hingga para asisten dan staf ahli.

Rapat Paripurna DPRD dengan agenda Penyerahan KUA-PPAS tersebut dipimpin oleh Wakil Ketua DPRD Kota Parepare Rahmat Syamsu Alam didampingi Wakil Ketua DPRD Andi Firdaus Djollong.

Dalam sambutan tertulis yang dibacakan Sekretaris Daerah Mustafa Mapangara mengatakan penambahan anggaran perubahan pemerintah Kota Parepare tahun anggaran 2016 ini diusulkan dengan melihat kebutuhan dan perkembangan kegiatan pemerintah kota Parepare.

Ditambahkan dalam sambutannya, Taufan tetap mengingatkan kepada seluruh jajarannya dalam menjalankan fungsinya untu tetap taat pada tiga asas, taat anggaran dan taat administrasi. Taufan juga mengharapkan agar setiap SKPD segera menyiapkan segala hal yang diperlukan sekaitan dengan perubahan anggaran yang telah memasuki tahapan pembahasan KUA-PPAS tersebut.

Walikota juga berpesan agar setiap pimpinan SKPD harus lebih cermat dalam merencanakan penganggaran dan menggunakan anggaran yang ada mengingat struktur anggaran untuk tahun 2016 sebentar lagi akan berakhir. (Pk).