Parepare Siap Diverifikasi Lokus Kota Sehat Tingkat Nasional, Optimis Swasti Saba Wistara Emas

Komentar Dinonaktifkan pada Parepare Siap Diverifikasi Lokus Kota Sehat Tingkat Nasional, Optimis Swasti Saba Wistara Emas

PAREPARE — Kota Parepare berbenah serius menghadapi verifikasi lokus Kota Sehat tingkat nasional tahun 2019.

Persiapan menjelang verifikasi itu, Pemkot Parepare menggelar rapat bersama semua SKPD teknis terkait di Bappeda Parepare, Selasa, 11 Juni 2019.

Rapat dipimpin Sekretaris Bappeda Parepare, Eko W Ariyadi didampingi Kabid Perencanaan SDM dan Sosbud, Andi Ardian Asyraq, dihadiri unsur Dinas Kesehatan, BLHD, Dinas Ketahanan Pangan, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Dishub, Disporapar, Dinas Perdagangan, Bappeda, dan kecamatan terkait.

Anggota Tim Pembina Kota Sehat Parepare, Nirmalasari Haya mengatakan, saat ini dalam tahap verifikasi dokumen, setelah itu verifikasi lokus (lokasi fokus) tingkat nasional.

“Jadi rapat persiapan verifikasi lokus kota sehat tingkat nasional ini menghadapi penilaian oleh tim dari pusat sekitar akhir Juni atau awal Juli. Yang dibahas lokus yang akan diverifikasi. Karena ada 7 tatanan, dan masing-masing tatanan ada beberapa lokusnya,” terang Nirmalasari.

Nirmalasari yang juga Kasubid Pemerintahan dan Aparatur Bidang SDM dan Sosbud Bappeda Parepare mengemukakan, 7 tatanan kota sehat dimaksud adalah sarana dan prasarana umum, kehidupan sosial sehat, kehidupan sehat mandiri, pariwisata sehat, transportasi dan lalu lintas sehat, perkantoran sehat, serta ketahanan pangan dan gizi.

Swasti Saba Wistara Emas

Jika sukses mempertahankan predikat Kota Sehat kali ini, berarti Parepare untuk ketiga kalinya secara berturut-turut mendapatkan Swasti Saba Wistara.

Itu berarti Parepare mendapatkan Swasti Saba Wistara Emas, atau penghargaan Kota Sehat tertinggi.

Tim Teknis Kota Sehat Parepare, Yusri SKM mengaku optimis Parepare bisa mendapatkan Swasti Saba Wistara Emas.

“Melihat persiapan sejauh ini, kami optimis menatap Swasti Saba Wistara ketiga kali. Kami optimis verifikasi dokumen berjalan lancar, setelah itu verifikasi lokus,” kata Yusri yang juga Kepala Seksi Kesling dan Kesjaor Dinas Kesehatan Parepare ini.

Sebelumnya Parepare sudah mendapatkan Swasti Saba Wistara pada 2015, 2017, dan kini 2019 terbuka lebar. Penilaian kota sehat setiap dua tahun di tahun ganjil.

Pemerintah Kota Parepare tidak sekadar bertekad mempertahankan Swasti Saba Wistara tetapi juga berkomitmen penuh mewujudkan Kota Sehat, kehidupan sehat, dan masyarakat sehat di Kota Parepare. (*)